Penyakit Rematik, Mitos dan Fakta

Bookmark and Share
Penyakit Rematik, Mitos dan Fakta

Apa itu Penyakit Rematik?
Rematik adalah penyakit yang menyerang sendi dan struktur jaringan disekitarnya seperti tendon ligament, sinovia, otot sendi, dan tulang. Penyakit ini tidak hanya terbatas menyerang sendi saja namun juga dapat mengenai organ-organ yang lainnya.

Gejala-gejala Penyakit Rematik :
Secara umum gejala dari penyakit rematik ini adalah :
  • timbul rasa nyeri atau kaku sendi
  • Kadang disertai pembengkakan dan kemerahan (arthritis)
  • Kaku pinggang atau leher
  • Gerakan sendi menjadi terbatas
  • Nyeri gerak sendi
  • Nyeri otot
  • Penyakit rematik yang bersifat sistemik biasanya disertai gejala seperti demam, lemah, bengkak tubuh sesak dan radang mata
Jenis-Jenis Penyakit Rematik

Berdasarkan data yang dirilis oleh WHO, ada sekitar 150 jenis Renyakit Rematik yang dikelompokkan sebagai berikut :
  • Penyakit degenerative (osteoarthritis)
  • Penyakit jaringan ikat (penyakit otoimun)
  • Penyakit spondiloartropati
  • Penyakit metabolic (asam urat = gout arthritis)
  • Penyakit akibat infeksi
  • Penyakit extra artrikuler (otot, tendon, tulang)
  • Penyakit akibat kerja/trauma
  • Penyakit Fibromyalgia
  • Penyakit akibat keganasan
Penyebab Penyakit Rematik
  • Hingga saat ini tidak semua penyakit rematik dapat dijelaskan penyebabnya
  • Beberapa penyakit rematik sudah diketahui penyebabnya : osteoarthritis (karena kegemukan), gout (karena asam urat)
  • Kelompok penyakit otoimun → Diduga ada kaitan antara genetik, lingkungan dan infeksi. Ada sekelompok penyakit merupakan penyakit diturunkan (familial)
Mitos Penyakit Rematik

Dalam masyarakat Indonesia sendiri mitos dan anggapan yang salah mengenai penyakit rematik masih terus berkembang. Dr. Bambang Setyohadi, Ahli penyakit dalam dan rheumatolog dari Divisi Rheumatologi Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia (FKUI), memberikan beberapa mitos dan fakta tentang penyakit rematik, yaitu sebagai berikut.
  • Sering mandi malam di usia muda bisa memicu rematik di usia tua. Faktanya adalah sejauh ini belum ada bukti yang menguatkan bahwa mandi malam akan menyebabkan penyakit reumatik. Karena pada prinsipnya mandi malam atau mandi air dingin tidak menyebabkan penyakit rematik.
  • Makan kankung atau bayam sebabkan penyakit rematik. Tidak ada hasil penelitian yang menghubungkan antara bayam atau kangkung dengan resiko penyakit rematik. Kecuali bagi anda yang menderita rematik, sebaiknya menghindari makanan-makanan yang dapat memicu purin atau bahan yang akan diubah menjadi asam urat seperti jeroan, seafood atau minuman beralkohol.
  • Semua penyakit rematik disebabkan asam urat. Faktanya adalah hanya ada sekitar 10% saja penderita penyakit rematik yang asam uratnya tinggi, sebaliknya banyak pasien yang asam urat tinggi justru tidak mengalami rematik. Asam urat dalam darah yang tinggi belum tentu akan menyebabkan rematik. Penyakit rematik akan terjadi bila asam urat terkumpul dalam sendi dan membentuk endapan kristal monosodium urat.
  • Penyakit rematik adalah penyakit tulang. Faktanya adalah penyakit rematik adalah penyakit yang menyerang persendian tulang dan terdiri dari berbagai jenis diantaranya adalah osteoartritis dan reumatoid artritis. Osteoartritis paling sering menyerang sendi-sendi besar yang mendukung berat badan seperti sendi lulut, panggul, tulang belakang, punggung dan leher meski tidak tertutup kemungkinan menyerang daerah lain sementara reumatoid artiritis dikarenakan sistem imun yang menyerang lapisan atau membran sinovial sendi clan melibatkan seluruh organ-organ tubuh, dapat menyebabkan kecacatan.
  • Penyakit rematik hanya mengincar lansia. Faktanya adalah penyakit rematik menyerang semua orang, tua maupun muda baik pria maupun wanita tergantung pada jenis penyakit rematiknya. Pada rematik jenis osteoartritis umumnya menyerang orang-orang berusia diatas 45 tahun sementara jenis Lupus Eritematosus menyerang wanita muda usia produktif tetapi juga dapat mengenai setiap orang. Para pria lebih mudah terserang Gout.
  • Penyakit rematik adalah keturunan. Faktanya adalah penyakit rematik tidak selalu diturunkan secara langsung dari orang tua ke anak. Meskipun memang ada kecenderungan faktor keluarga menjadi faktor resiko terjadinya rematik, contohnya adalah pada Reumatoid Artritis, Lupus Eritematosus Sistemik dan Gout.
  • Sakit pada tulang di malam hari adalah tanda gejala rematik. Faktanya adalah gejala-gejala yang umumnya terjadi pada penderita rematik adalah pegal-pegal dan peradangan pada sendi (merah, bengkak, nyeri, terasa panas dan umumnya sulit digerakkan). Gejala ini tidak terbatas pada malam hari saja, namun bisa juga menyerang setiap saat.

Sign up for free email delivery now! Get all latest updates of Gadget Review, Tips Trick, SMS and Latest Map DotA

Download Map Dota Allstars

{ 2 komentar... Views All / Send Comment! }

MONOKROM said...

Hallow, how are you? Semoga kita semua selalu kaparingan kesehatan lahir bathin, dan keselamatan dunia akhirat!

Posting info yang sangat bagus dan berguna bagi kami untuk menambah pengetahuan tentang kesehatan. Selama ini saya percaya pada mitos-mitos yang diulas di atas. Tapi setelah membaca posting ini, saya semakin tercerahkan soal penyakit tersebut.

Meskipun masih tergolong muda, saya dan suami punya perhatian terhadap penyakit-penyakit yang banyak dikeluhkan orang-orang yang sudah lanjut usia. Karena kami ingin mempersiapkan diri, atau melakukan tindakan pencegahan demi antisipasi ketika masa tua mulai datang. Selain untuk kenyamanan hidup, juga untuk investasi. Untuk mengurangi resiko biaya tinggi ketika sudah tua kelak. Karena itu juga, kami telah memilih jalan vegetarian, saya kurang lebih sudah 3 tahun, sedangkan suami sudah menginjak tahun ke 6 tahun.

Sekali lagi terimakasih atas sharingnya dan kesempatan untuk berkomentar. Semoga di kemudian hari kita bisa saling bersua dan berbagi pengetahuan lagi. Amien!

Artikel Kesehatan said...

@Pelangi anak : Patut dicontoh. Trims kunjungannya.

@Infogue : Terima kasih.

Post a Comment

 

FBI-BET.COM TARUHAN BOLA CASINO SBOBET ONLINE BONUS 100% ALL PRODUK




Download Map Dota Allstars Download Map Dota Allstars Download Map Dota Allstars Bloggers Community
Download Map Dota Allstars